Dia salah seorang yang unik.
Dia punya energi yang bisa meleburkan banyak karakter di dalam kelompok.
Dia bisa bicara dengan siapapun diantara kita dan menyairkan suasana.
Dengan gaya bicara yang nyeleneh sering dengan entengnya berkata kasar tapi ga bermaksud ga sopan, hanya ungkapan aja.
Tanpa rasa malu suka menjadikan hal-hal tabu untuk dibicarain jadi ga tabu lagi untuk diungkap.
Kadang hal itu jadi baik juga karena dia menjadi pendobrak gerbang malu supaya yang lain jadi ikut berani berbicara.
Dia punya banyak pengetahuan yang ga terduga.
Dia pintar juga memancing seseorang biar cerita, kadang gw terjebak tapi kadang ngga.. hahaha..
Dia juga sering melihat persoalan dari sudut pandang yang berbeda, yang orang lain ga mengira.
Dia terlihat cuek tapi sebenernya perhatian dan peduli dengan yang lain.
Waktu dia menghilang lama, tiba-tiba kelompok menjadi sepi dan hambar.
Ketika dia kembali suasana menjadi ramai dan bergairah lagi.
Itulah dia, si pelebur suasana.